"Sabun yang bagus itu yang sedikit busa atau tidak berbusa sama sekali."
kata seorang dokter ahli kecantikan dan aesthetic kepada saya.
Sebagian besar orang beranggapan bahwa pembersih/sabun cuci (baik itu pencuci wajah, badan, baju atau perabot rumah tangga) yang banyak busanya itu adalah yang paling bersih mencucinya. Sering sekali saya mendengar keluhan bibi : sabun kok nggak berbusa sih, padahal sudah banyak yang dituangkan. Saya juga sering mendengar kerabat yang suka dengan produk merk tertentu karena dia busanya banyak dan melimpah. Ibu saya sendiri juga menganggap busa banyak = bersih. Begitu juga dengan saya, sampai pada suatu waktu seorang dokter memberikan informasi bahwa sabun(pembersih) yang bagus itu yang sedikit busa atau tanpa busa sama sekali.
Saya tercengang. Berarti selama ini, saya -dan mungkin begitu banyak masyarakat yang menonton iklan di media, sudah termakan iklan dan doktrin bahwa banyak busa=bersih. Padahal pada kenyataannya, banyak busa berarti pembersih itu mengandung deterjen. Semakin melimpah busanya semakin tinggi juga kandungan detergennya.
Bahayakah?
Pembersih yang menggunakan detergen tidak hanya berbahaya bagi tubuh manusia tetapi juga berbahaya bagi lingkungan karena sulit diuraikan oleh microba pengurai. Pembersih yang mengandung detergen akan bereaksi pada kulit manusia yang sensitif seperti kulit kering, gatal-gatal, terasa panas dan melepuh. Ini terjadi juga sama saya. Setiap habis mecuci, tangan saya terasa kering dan gatal sekali.
Memang bersih dan kesat kalau ini untuk membersihkan baju dan perabot rumah tangga karena detergen ini mengikat dan melarutkan minyak. Sehingga pas kita mencuci baju dan perabot rumah tangga, minyak dan lemak akan luruh bersama detergen.
Bagaimana jika pembersih/sabun yang mengandung detergen ini digunakan pada tubuh kita (dari wajah sampai ujung kaki ). Maka yang terjadi adalah kelembaban alami pada kulit kita jadi ikut terangkat dan hilang oleh sabun badan dan sabun muka yang kita pakai. Karena kulit menjadi kering setelah memakai sabun ini, kelenjar minyak yang ada di bawah kulit akan menghasilkan lebih banyak minyak.
Nah, kamu yang kulitnya cepet banget menghasilkan minyak perlu diperhatikan lagi nih apakah sabun ( wajah dan badan ) yang kamu pakai mengandung detergen atau tidak.
Review Cetaphil Gentle Cleanser
Pembersih untuk kulit wajah dan seluruh tubuh yang bisa digunakan untuk semua jenis kulit.
Dengan komposisinya yang meliputi : Water, Cetyl Alcohol, Propylene Glycol, Sodium Lauryl Sulfate, Stearyl Alcohol, Methylparaben, Propylparaben, Butylparaben.
Menurut fatwa MUI, penggunaan alkohol pada kosmetik masih boleh digunakan
Cetyl Alcohol ini merupakan organic alcohol yang terbuat dari hewan ( sperm whale oil ). Dan Stearyl Alcohol terbuat dari tumbuhan ( bisa dari palm oil ataupun minyak kelapa ).
Kedua bahan ini aman karena tidak menyebabkan iritasi.
Tidak berbusa atau sedikit busa dan tidak berbau seperti pembersih pada umumnya.
Seperti yang saya sampaikan di atas, Cetaphil ini memang enggak berbusa karena dia nggak mengandung detergen (yang menghasilkan busa).
Biasanya, cleanser mempunyai berbagai wangi-wangian yang semerbak harum sepanjang hari tetapi Cetaphil nggak ada 'bau'nya. Tahukah kamu? pengharum dalam cleanser itu merupakan zat aditif?
Tidak menbuat kulit kering.
Tidak seperti cleanser pada umumnya, Cetaphil tidak membuat kulit kering. Jika memakai ssabun pembersih yang berbusa, setelah itu kulit akan terasa kesat. Kesat ini tandanya kelembaban alami kulit ikut terangkat oleh pembersih dan kemungkinan masih ada sisa sabun yang menempel di kulit. Tapi kalau memakai Cetaphil Gentle Skin Cleanser, kulit terasa lebih lembut, halus, dan nggak kering.
Uniknya, menurut saya, Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini bisa digunakan secara kering dan basah.
Cara memakainya:
- Secara kering : usapkan pada kulit (tanpa dikenai air terlebih dahulu), pijat dengan lembut, lalu bersihkan menggunakan handuk (tanpa dibilas dengan air).
- Secara basah : usapkan pada kulit (tanpa dikenai air terlebih dahulu) pijat dengan lembut, lalu bilas dengan air.
Produk dari Canada ini dengan segera merebut hati para konsumen. Buktinya, saya lihat banyak juga yang sudah mencobanya. Kamu bisa membeli berbagai produk dari Cetaphil Indonesia ini di berbagai online shop ataupun apotek atau jika kamu ingin mengetahui lebih banyak tentang Cetaphil, klik http://cetaphil.co.id/id/langganan/