18 March 2017

Saya Ibu yang Mengupload Foto Anak

"Saya ibu yang mengupload foto anak" 

Dengan meledaknya kasus kejahatan dan kekerasan pada anak baru-baru ini, membuat banyak orang tua yang sudah terlanjur memposting foto-foto anaknya merasa menyesal. Berbuntut dengan tindakan hapus satu demi satu foto anak yang sudah diupload di media sosial. (walaupun rasanya sayang banget, karena itu kenangan)

Himbauan dari lembaga perlindungan anak terus mengalir. Peringatan dari teman-teman pun sudah sering berseliweran di timeline. Niatnya baik, yaitu mengingatkan agar orang tua agar nggak kebablasan mengekspos anak sendiri. Ada dengan cara yang santun namun ada pula yang dengan marah-marah menjudge orang tua tidak sayang anak dan sebagainya. Ada pula yang mendoakan anaknya kenapa-napa baru tahu rasa. Oh My, kita abaikan dulu ya komentar yang bikin dada panas.

pixabay

Saya pun merasakannya. Jujur, saya sendiri sering upload foto anak-anak saya ke media sosial. Saya merasa baik-baik saja karena sebelum mengupload suatu foto, saya sudah pertimbangkan kepatutannya dan keamanannya.
- Setting privasi untuk teman tertentu saja.
- Tidak memposting foto anak sedang telanjang atau yang mempermalukan anak.
- Tidak menyebutkan secara detail alamat rumah. Termasuk nama dan alamat sekolah, nama tempat les.
- Tidak menyebutkan secara detail jadwal kegiatan anak secara publik. 
- Tidak perlu update banget/upload foto anak disaat kejadian di dunia nyata. Kalau saya memilih untuk menunda, misalnya fotonya sekarang, upload besok atau kapan-kapan.

Lalu begitu membaca kasus kejahatan seksual pada anak di dunia maya, saya merasa sebagai pendosa membaca tulisan seseorang yang dengan "nada" marah-marah kepada orang tua yang mengunggah foto anaknya ke media sosial. 
*ciee baper, curhat ya Wien?* Iya, saya kok merasa jadi horang tuwah yang sangat nista karena mengupload foto anak.

pixabay


Bagi orang tua yang menjadikan facebook seperti album foto anak-anak, akan sayang sekali jika harus menghapusnya. Karna tujuannya ya cuman itu tadi : menyimpan foto agar tidak hilang. Kalau disimpan di handphone atau laptop/komputer kan suatu saat bisa rusak atau hilang. Ini saya alami sendiri. Memory komputer 1 tera berisi semua foto kenangan yang jumlahnya ribuan, serta downloadan drama dan film yang mencapai beratus-ratus judul tiba-tiba rusak. Udah deh tamat. :( 
Ya kalau film masih bisa dicari atau download lagi. Lha kalau foto kenangan? kan nggak bisa mengulang ke jaman waktu kecil lagi. hiks hiks 
Jika diunggah di sosial media, kita bisa melihat lagi foto-foto kenangan jaman dulu. Bisa sih dengan alternatif lain yaitu upload di penyedia seperti drobbox dan google drive. Tapi ini gak semua orang paham cara penggunaannya. 

Kalau kita kaji lebih banyak, kejahatan seksusal pada anak tidak hanya terjadi baru-baru ini kok, namun dari dulu juga sudah ada. Karena sekarang ini pengguna sosial media sudah semakin banyak, maka untuk satu berita mudah sekali heboh, menjadi viral dan terblow up tak terkendali. Gemparlah negara api.

Untuk para orang tua yang tetap ingin mengupload foto-foto anaknya, lakukan beberapa hal ini yuk agar anak tetap aman.

1. Tinjau lagi pengaturan privasi di facebook.

Facebook telah menyediakan fitur pengaturan privasi lho. Manfaatkan itu untuk memilah siapa saja yang bisa melihat kiriman kita. Jangan semua kiriman disetting publik, karena semua orang termasuk yang nggak login facebook bisa melihat kiriman kita.
Jika sudah terlanjur banyak foto-foto kece si anak bahkan sudah menjadi albun foto keseharian anak, kan sayang banget ya kalau mau menghapus semua foto itu. Kalau saya sih nggak usah dihapus, cukup ubah privasi saja menjadi hanya saya atau teman dekat yang sudah kita pilih.

2. Pilah kategori teman

Ini juga sudah disediakan sama facebook. Bagi orang tua yang menjadikan facebook hanya untuk menjalin silaturahmi dengan teman lama, lebih baik tidak konfirmasi permintaan pertemanan dari orang yang tidak dikenal. Berhati-hati karena sekarang banyak sekali akun-akun palsu.
Jika facebook dijadikan ladang menjemput rezeki, pasti di daftar teman banyak yang enggak kenal,  seperti akun saya. hehe

3. Membuat akun pribadi anak

Kalau album foto anak di facebook pengaturan privasinya sudah 'hanya saya', giliran di instagram nih. Kita bisa membuat akun sendiri khusus untuk mengupload foto anak di instagram, lalu digembok. Dan jangan izinkan siapapun follow selain keluarga sendiri (hanya ayah/ibu). Catet, jangan izinkan siapapun follow akun IG khusus anak kita walaupun itu teman yang sudah kenal di sosial media. Ingat! Teman masih bisa makan teman. (hihihi piiiss)
Jangan juga paman/bibinya karena dalam kasus pedhopil yang sedang heboh ini pelakunya adalah paman dan tetangga dekat.
Nah di akun ini kita bisa bebas mengupload foto anak sebanyak yang kita mau. Tapi tetap ingat amankan akun yaaa... karena akun media sosial bisa dihack atau diambil alih oleh orang-orang yang nggak bertanggung jawab jika password dan lain-lainnya nggak secure. Ganti password secara berkala, kalau bisa yang rumit. Mudah lupa password? tulis password di suatu tempat tapi jangan di handphone.

Saya pun bikin akun IG anak untuk menyalurkan hasrat upload foto anak yang menggebu-gebu. Yang punya anak kecil mungkin memahami ini, lucu dikit - cekrek - upload. Perasaannya hampir sama dengan penggemar Kpop/Kdrama yang pengen setiap saat nge-ship bias. (Abaikan kalimat terakhir, cuma penggemar drakor yang tahu XD )


17 March 2017

Agar Sukses Memberi ASI Selama 2 Tahun

Dua kali melahirkan, saya sukses menyusui mereka dengan ASI selama 2 tahun penuh. Bersyukur sekali karena diberi kemudahan dalam kesulitan. Iya, kemudahan dalam kesulitan karena memberi ASI selama 2 tahun penuh bukan sesuatu yang mudah bagi sebagian ibu. Seingat saya, saya menjalaninya begitu saja. Seperti memang dimudahkan. Tapi kalau diingat-ingat lagi ternyata banyak sulitnya juga. eh gimana sih ini, haha


Saya tidak hendak pamer dengan kemudahan memberi ASI yang sudah saya jalani untuk kedua anak saya. Saya hanya ingin berbagi perjuangan saya disaat-saat memberi hak untuk kedua anak saya dalam keterbatasan kami orang tuanya. Toh semudah-mudahnya menyusui tetap saja ada tantangan dan perjuangannya. Berikut yang sebaiknya ma'am tahu agar sukses memberi ASI selama 2 tahun.

Mempunyai Keinginan Kuat Memberi Hanya ASI sampai 2 tahun

Karena niat yang kuat dari ibu dan ayah adalah satu kekuatan apabila dalam perjalanan terdapat suatu hambatan. Keduanya harus kompak dan sepaham bahwa ASI itu yang terbaik untuk anak.
Hambatan waktu anak pertama adalah tidak keluarnya ASI saat bayi sudah keluar, Bahkan sampai 2 hari belum juga keluar. Dengan ketegaran ( melihat bayi menangis terus selama 2 hari) dan usaha (memberikan ASI walau tidak keluar airnya) akhirnya hari ke-3 ASI keluar. Jika tanpa keinginan yang kuat, mungkin saat itu saya sudah menyerah dan memberikan susu botol kepada anak saya.

Sangat Berartinya Dukungan dari Suami

Karena suami adalah terpenting dalam fase ini. Suami yang tidak memberi mendukung pemberian ASI dan pengasuhan sangat mempengaruhi keberhasilan atau kegagalannya.
Waktu insiden di atas (ASI tidak keluar) ibu saya sama sekali tidak mendukung tindakan saya. Beliau menyarankan untuk segera ke toko membeli susu dan botol / dot agar anak bisa menyusu. Dengan keteguhan dan tentu saja dukungan Akang suami, menjelaskan dengan lemah lembut kepada ibu saya bahwa kami akan tetap menunggu sampai 3 hari. Akhirnya ibu ikut mendukung saya. :')

Asupan Nutrisi Ibu juga Mempengaruhi, Lho

Makanan yang dikonsumsi ibu menyusui itu harus bergizi, halalan thoyyiban. Yang halal dan baik. Ibu menyusui harus memilih makanan sehat dan bergizi agar kualitas dan kuantitas ASInya terjaga sampai 2 tahun.
Dulu saya pernah makan sembarang, produksi ASI jadi sedikit. Payudara jadi kendor karena tidak adanya ASI di dalamnya. Setelah konsultasi dengan beberapa ahli, hal itu berasal dari asupan makanan yang kurang.
Kebutuhan gizi ini karena pengaruh keadaan keuangan saya yang masih kacau balau. Saya tahu, orang yang baru membangun keluarga dari nol akan mengalami kesulitan ekonomi di awal pernikahan. Yaaa.. kecuali menikah dengan konglomerat, saudagar kaya, atau minimal cucu/anak pengusaha kaya. Pasti soal makanan akan terjamin.
Kesulitan ekonomi membuat saya kreatif mengolah bahan sayur mayur, tempe/tahu, ikan, telur, dsb. Pokoknya dengan bahan pangan yang murah bisa juga dapat gizi yang banyak. Sehingga ASI bisa keluar lagi.

Ibu Menyusui tidak Boleh Stress

Ini juga faktor penting disamping 3 di atas. Karena ibu yang stress dan banyak pikiran akan mempengaruhi produksi ASI menjadi sedikit bahkan berhenti sama sekali.
Ada beberapa teman yang cerita, tiba-tiba ASInya kok nggak keluar. Setelah ditelusuri sebabnya, ternyata karena suami tidak membantu pekerjaan rumah tangga. Sehingga dia capek sendiri mengerjakan segala sesuatu tanpa ART. Mau bilang minta tolong ke suami tidak tega karena suami pun sudah capek bekerja. Saat bilang butuh bantuan suami, suaminya marah. Masalah ia pendam sendiri. Duh, tega sekali suaminya. Akhirnya anaknya harus berhenti minum ASI di usia yang belum genap 1 tahun.

Lewat tulisan ini, saya ingin menyampaikan kepada para suami yang mempunyai istri yang sedang menyusui. Berikanlah perhatian yang banyak kepada istrinya. Istrinya disayang-sayang atuhlah. :)))
Tolong jangan berfikiran kalau istri yang disayang-sayang akan jadi istri yang manja.
Tolong bantu istri memijit punggungnya, bantu istri melakukan breast massage. Keterlibatan suami sangat penting untuk kelancaran produksi ASI, lho.
Tolong jangan biarkan istri yang menyusui sampai lelah dan letih. Bantu pekerjaan domestik rumah tangga jika Anda tidak bisa memberikan asistan kepadanya.

Breast feeding dengan segala dramanya akan terasa indah jika kita sudah lulus menyusui sampai 2 tahun. Prestasi itu ma'am, PRESTASI! hihihi

Dulu, saya merasakan perjuangannya dengan cucuran keringat dan air mata. (halah)
namun kini telah hadir ASI Booster Tea sebagai pelancar ASI.

ASI Booster Tea
ASI Booster Tea merupakan minuman teh pelancar ASI alami pertama di Indonesia yang bisa meningkatkan jumlah ASI hingga 900% hanya dalam waktu 24 Jam. Ya Allah... dulu belum ada produk seperti ini. Ibu yang ASInya belum keluar padahal bayinya sudah, tidak perlu menunggu dan harap-harap cemas karena ASI bisa langsung keluar dengan minum ini.

Saya rekomendasikan karena banyak ibu-ibu lain yang sudah meminum teh ini telah merasakan manfaatnya. Ini beberapa testimoni mereka.

"Bayi saya, saya tinggal ke Inggris 3 minggu, di sana dan di pesawat sudah memeras tapi ternyata tetap jadi sedikit ASInya. Sampai Indonesia anak juga tidak mau minum lagi. Perasan ASI hanya tinggal sangat sedikit, 1 sendok hasilnya. Tapi saya usaha terus dan minum ASI Booster Tea, Alhamdulillah sekarang sudah mengalir lancar lagi."
Maftuhah Nurbeti, MPH – Dokter dan dosen FK UII Yogyakarta

"Saat puasa beberapa hari, payudara saya kempes, Raissa rewel dan banyak bangun di malam hari. Lalu aku minum 2x / hari. Dalam 2 hari payudara penuh melulu sampai-sampai dia kewalahan. ;p " Mukti Wardhani – Pandaan

Sebelum puasa kemarin, saya terkena penyakit tifus. Padahal saya masih menyusui bayi saya yang berumur 3 bulan. ASI saya sempat berkurang banyak. Saya cemas dikarenakan stok ASI saya yang dikumpulkan selama cuti berkurang karena diminum pada saat saya sakit. Saya bingung karena puasa juga sudah mau datang sementara ASI saya sulit keluar, padahal saya sudah minum suplemen ASI dari dokter. Karena saya berniat menjalankan puasa saya browsing di internet tentang tips menjalankan puasa bagi ibu menyusui. Kebetulan saya melihat http://bestbunda.blogspot.com yang berisikan jadwal makan ibu menyusui saat puasa. Ternyata selama puasa minum ASI Booster Tea. Saya coba pesan dan berharap asi saya keluar selama puasa. dan benar saja selama puasa saya minum ASI Booster Tea saat berbuka dan sahur. Alhamdulillah saat mompa asi di jam bekerja ASI saya keluar lancar. Biasanya mompa sehari hanya dapat 200 ml sekarang bisa dapat 400 ml, bahkan di rumah terkadang bisa mompa lagi. Puasa saya full dan ASI pun lancar. Senang rasanya. Makasih mbak atas tips nya ya. 
Erni Damanik – Tangerang

Untuk membaca testimoni-testimoni yang lain, dapat kita baca di http://www.nakibu.com/testimoni/

Keunggulan ASI Booster Tea  


• Melancarkan ASI hingga 900% dalam waktu 24 Jam – 72 jam
• 100% herbal yang aman untuk ibu dan bayi
• Lebih ekonomis, tanpa konsumsi susu formula
• Sudah dikonsumsi jutaan ibu menyusui

Mengapa Asi Booster Tea bisa lebih unggul dari pelancar asi lainnya? Karena Asi Booster Tea diracik secara tidak main-main, dengan komposisi takaran bahan yang benar-benar tepat dan presisi sehingga begitu ampuh melimpahkan asi sekaligus benar- benar aman bagi ibu dan bayinya.

Manfaat ASI Booster Tea



Komposisi


ASI Booster Tea terbuat dari bahan-bahan alami ( herbal ) dengan komposisi :

Fenugreek seed dan fenugreek powder

fenugreek. (pic source)

Fenugreek juga biasa disebut dengan kelabat, klabet dan juga methi. Biji fenugreek merupakan salah satu rempah yang juga digunakan dalam pembuatan bumbu kari. Fenugreek adalah tumbuhan dari keluarga Fabaceae yang daun dan bijinya biasa dimanfaatkan sebagai obat herbal dan rempah.

 Fennel Seed ( adas ) dan  Fennel powder


fennel seed ( pic source )


Fennel ampuh memperbesar payudara karena memiliki kandungan alami anethole, dianethole dan photoanethole (senyawa yang meningkatkan estrogen dalam tubuh). Fennel juga memiliki phytoestrogen (mirip dengan estrogen) yang menstimulasi pertumbuhan payudara dan meningkatkan produksi ASI bagi ibu menyusui.

Anise ( adas manis ),
Cinnam Venum ( kayu manis )
Alpinia powder ( bubuk lengkuas ); dan
habbatussauda.


Cara Membuat ASI Booster Tea


ASI Booster Tea dapat langsung diminum biasa, bisa ditambah gula, madu, krimer. Bisa juga dibuat campuran minuman favorit seperti dicampur jus, susu atau dibuat milkshake

Untuk ibu-ibu yang baru pertama kali mengetahui ASI Booster Tea dan tidak tahu cara membuatnya, berikut saya cantumkan video cara membuat seduhan teh ASI Booster.




Selamat menjadi pejuang ASI , ya ma'am
This entry was posted in

15 March 2017

3 Hal yang Menjadi Kelebihan Bukalapak Reksadana Sehingga Membuatnya Wajib Dicoba


Menurut Safir Senduk -konsultan keuangan terkenal, orang yang kaya bukanlah seorang karyawan; bukan seorang pengusaha; bukan seorang profesional. Tapi orang yang kaya raya adalah orang yang banyak investasinya. 

Sebagai ibu rumah tangga, saya sadar betul penghasilan utama adalah dari gaji suami. Untuk kebutuhan sehari-hari kami masih mengandalkan hal tersebut. Selebihnya, penghasilan diluar gaji tadi, seperti usaha saya di bidang handy craft, buzzer, blog dan lain-lain tidak kami pakai (kalau enggak ada kebutuhan mendesak, hihi). Penghasilan sampingan ini dibiarkan begitu saja di rekening. 



Lalu sejak beberapa tahun ke belakang, saya mulai mencari-cari tempat berinvestasi yang aman dan beresiko rendah. Ketemulah saya dengan BukaReksa pada akhir tahun 2016 kemarin. Apa itu BukaReksa? BukaReksa adalah fitur yang menyediakan produk reksadana untuk para pengguna Bukalapak. Pengguna Bukalapak dapat membeli produk reksadana yang diinginkan melalui sistem BukaDompet. Menyimpan uang dalam bentuk reksadana lebih menguntungkan karena memberikan imbal hasil (return) yang lebih tinggi dibandingkan dengan deposito atau tabungan konvensional di bank.

Dibukanya kesempatan untuk berinvestasi melalui Bukalapak reksadana tentunya menjadi suatu hal yang menarik. Terutama bagi siapa saja yang berencana untuk melakukan investasi sudah tentu akan tertarik untuk memanfaatkan kesempatan tersebut. Reksadana menjadi produk pertama yang disediakan dan dikenal sebagai produk investasi dengan segudang kelebihan. Menjadikan reksadana sebagai pilihan dan awalan untuk berinvestasi alasannya karena memang lebih aman sekaligus mudah dijangkau. 

Kelebihan Reksadana di Bukalapak 


Bukalapak kini membuka layanan BukaReksa yang termasuk produk investasi online dan bisa diakses sekaligus dibeli melalui situs Bukalapak. Reksadana yang ditawarkan menyuguhkan beberapa kelebihan yang membuatnya semakin menarik untuk dibeli, yakni: 

Sangat terjangkau sebab bisa dimulai dengan membeli reksadana senilai Rp 10 ribu saja, sehingga bisa dimanfaatkan oleh siapa saja. 
Keuntungan menarik dengan imbal hasil antara 7-8 persen setiap tahunya sehingga bisa dijadikan dana masa depan. 
Dijamin aman dan terpercaya sebab dikelola oleh Bukalapak yang sudah dikenal luas. 

Berinvestasi memang menjadi hal yang semakin menarik sebab semakin lama semakin mudah sekaligus lebih cermat dalam menghindari resiko. Investor dewasa ini bisa belajar banyak hal mengenai produk investasi sehingga tidak gampang lagi untuk menjadi investor sukses. Memahami pentingnya tindakan investasi maka Bukalapak membuka kesempatan bagi siapa saja termasuk anak muda untuk memulai langkah dengan mudah menjadi seorang investor. 

Manfaat Melakukan Investasi 


Reksadana yang disediakan Bukalapak atau Bukalapak reksadana merupakan produk investasi yang menarik sehingga layak dicoba. Mencoba investasi sejak dini nantinya akan meningkatkan manfaat dari investasi itu sendiri, seperti: 

1. Lebih cerdas mengelola keuangan, 
Berani berinvestasi menjadi salah satu tanda bahwa kita sudah cerdas dalam mengelola penghasilan yang diterima. Sebab penghasilan disisihkan sebagian untuk tabungan masa mendatang namun tetap bisa hidup nyaman di masa sekarang. Pasalnya masih mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari dan bisa menyiapkan dan cadangan sebagai dana jaga-jaga sehingga tidak kesulitan mengatur keuangan. 

2. Memiliki pendapatan pasif, 
Investasi nantinya akan memberikan penghasilan tambahan dan dikenal sebagai sumber penghasilan pasif. Sebab penghasilan ini diterima per tahun sehingga bisa dijadikan sebagai dana untuk berjaga-jaga. Sekaligus menjadi sumber dana tabungan, yang nantinya akan digunakan untuk kebutuhan yang akan datang. Memiliki penghasilan tambahan seperti ini tidak ada batasnya selama kita tidak menjual reksadana tersebut. Nantinya bisa memberikan rasa aman sebab tidak cemas kehabisan uang. 

3. Lebih siap dalam menyambut masa depan, 
Beberapa dari kita merasa memiliki masa depan suram, sebab memiliki penghasilan yang minim atau keliru dalam memanfaatkannya. Banyak orang memanfaatkan masa muda sekedar untuk bersenang-senang sehingga merasakan dampaknya setelah menginjak usia senja. Jika demikian yang terjadi tentu masa depan impian jauh dari bayangan. Sebaliknya, jika sudah memanfaatkan masa muda untuk berinvestasi maka bisa memiliki dan pensiun sendiri sehingga lebih siap dalam menyambut masa depan gemilang. 

4. Menikmati hidup nyaman dan berkualitas, 
Siapa yang tidak ingin memiliki hidup nyaman dan berkualitas? Dijamin semua orang menghendaki nya, maka siapkan diri sejak dini belajar berinvestasi. Sebab penghasilan dari investasi tersebut bisa dimanfaatkan di hari tua yang nantinya memberikan hidup berkualitas saat menginjak usia non produktif. Tanpa penghasilan rutin kadang seseorang mudah sekali depresi apalagi ditambah tidak pernah memegang uang tunai. Maka pertimbangkan Bukalapak reksadana untuk memulai investasi sedari sekarang karena aman, terjangkau, dan tentunya menguntungkan. 

Saya sudah mencoba berinvestasi reksadana di Bukalapak. Kamu sudah belum? 
Investasi apa yang sudah manteman lakukan? Share dong di komentar. Terimakasih :))

13 March 2017

[Jalan Bareng Bocah] Kolam Renang Paling Murah di Kota Cimahi

Kolam renang paling murah di Cimahi, tiket masuknya cuma 5000 rupiah. Ada lho. Ada!!



Pada umumnya, kolam renang di Cimahi Jawa Barat sini harga tiket masuknya sudah 15 hingga 25 ribu rupiah. Namun kolam renang Tirta Kangguru masih tetap konsisten dengan harga murahnya yaitu Rp 5000. Malahan dua tahun lalu, kolam ini masih mengenakan tarif 3000 rupiah. Tapi biar harganya nggak keterlaluan murahnya jadi dinaikin dua ribu (mungkin ini mah). Buka setiap hari kecuali hari Senin.

Saya pertama kali ke sini sekitar 7 tahun yang lalu dan langsung jatuh cinta sama tempatnya. Soalnya, kolam ini jadi berasa kolam renang pribadi karena sangat sedikit pengunjungnya. Airnya juga jernih, pemandangan sekitar kolam masih banyak pepohonan. Sejak saat itu kami rutin tiap pekan ke sini, kecuali kalau si Akang lagi keluar kota atau lagi ada acara. 



Fasilitas
Kolam renang ada dua. Satu kolam besar dan luas dengan kedalaman 115 - 300 cm. Satu kolam kecil berbentuk lingkaran untuk anak-anak, kedalamannya kurang lebih 70 cm. 
Saung tempat menaruh barang. Meja dan kursi yang berjajar di pinggir kolam.
Kamar mandi dan kamar ganti. Kamar mandi hanya satu. Pancuran air untuk bilas ada 2. Kamar ganti ada 4.
Kantin. Setelah berenang bisa pesan teh manis hangat atau memesan makanan lainnya.
Selain itu, ada mainan anak-anak seperti ayunan.
Bagi keluarga yang mau piknik juga bisa. Tinggal bawa tikar dan perbekalan. Gelar tikar di atas rumput hijau di bawah pohon rindang, lalu makan bersama keluarga. Duh asyiknya. 

saat sepi

Kalau lagi ramai.

Perbandingan harganya yang jauh dari yang lain membuat kolam renang kangguru jadi perbincangan banyak orang. Makanya sekarang udah nggak terlalu asyik karena sudah ramai pengunjung terutama di hari Minggu. Kalau ingin sepi, pilihannya hanya hari kerja saja. Paling enak di hari Selasa. Air masih bersih karena hari Seninnya dikuras.

Dari dulu, tidak ada yang berubah kecuali lahan parkirnya yang sudah lebih luas dari sebelumnya.



Dimana?
Di jalan pesantren. Dari jalan pesantren ke ataaas terus. Setelah pertigaan (jalan jati/arah pemkot) sudah gak jauh lagi. Lihat google map aja ya biar lebih jelas. 

Letaknya di dalam kampus TEDC yang dulu yang sekarang dijadikan balai pelatihan. Masuk ke dalam gerbang yg dijaga oleh satpam. Bilang aja ke satpam mau ke kolam renang. Jika baru pertama kali, sebaiknya bertanya ke satpam atau melihat google map. :)




Minusnya, kolam renang Tirta Kangguru ini memang tidak ada fasilitas mainan di kolam kayak  perosotan, ember tumpah dll seperti di kolam renang sekitarnya. Juga nggak menyediakan sewa ban atau pelampung. Wajar lah ya jadi bayarnya murah :) . Minusnya lagi, kamar mandi wanita hanya ada satu, jadi yang kebelet pipis dan masih ada yang mandi harap bersabar. Kamar mandi juga enggak terlalu bersih. Pintu masuk ruang ganti wanita kurang tertutup.

Tapi semuanya nyaman sih menurutku dengan harga semurah itu dibandingkan kolam renang sekelasnya (yang gak ada banyak wahana air). Sekeluarga cuma 20 ribu, bo'. Dimana lagi coba di Kota Cimahi ada kolam renang murah gini. 

Cerita lain ---> Jalan Bareng Bocah

11 March 2017

Menyiapkan Anak Menjadi Generasi 4G

Assalaamu'alaikum...
Hidup di era digital saat ini merupakan satu tantangan besar bagi kita orang tua. Khususnya saya yang saat ini masih mempunyai anak balita. Dimana-mana sekarang anak balita sudah pandai mengoperasikan gadget. Sepertinya sudah menjadi kebutuhan ya, apalagi di lingkungan dan teman sepermainan mereka yang rata-rata dibekali gadget oleh orang tuanya. Mau gak mau kami juga mengenalkan gadget dari anak usia 2 tahun. Bukan ikut-ikutan sih, melainkan karena kami sebagai orang tuanya sadar betul bahwa "memang sudah zamannya".

pict source : Melati bangsa Official Web


Saya baru saja ikut seminar bunda Elly Risman tentang 7 pilar pengasuhan. Beliau memaparkan bagaimana internet bisa merusak generasi muda kita. Saya miris sekali dengan kejadian-kejadian yang luar biasa membuat saya banyak-banyak Istighfar. Bagaimana trend-trend anak muda saat ini aneh-aneh kelakuannya. Astaghfirullah...
Banyak sekali muncul "chalange-challange gila" yang sama sekali sulit dipercaya. Tapi itu memang ada. Rasanya tidak perlu saya share di ruang publik karena justru akan memicu orang penasaran. 

Lalu, bagaimana saya menyiapkan anak-anak kami untuk menjadi generasi 4G, menyambut kebebasan berinternet?

Membatasi

Saya sebagai ibunya mempunyai kontrol penuh terhadap anak-anak saya. Saya sebagai Baby Sitternya Allah, harus benar-benar mendidik mereka dengan benar. Membatasi anak-anak menggunakan gadget dan terutama internet adalah salah satunya. Setiap hari, maksimal anak menggunakan gadget (baik itu untuk nonton atau main games) selama 2 jam. Nggak boleh lebih. Jadi dalam satu pekan tidak akan lebih dari 14 jam.

Tidak Memfasilitasi

Saya di rumah tidak menggunakan TV berlangganan yang notabene dapat mengakses channel-channel yang yaaa Anda pasti tahu sendiri. TV berlangganan secara bebas menayangkan tayangan dewasa sepanjang hari. Bahaya kan kalau diakses sama anak-anak. Bahkan sekarang, konten dewasa juga sudah merambah Disney yang biasanya diakses oleh anak-anak.

Tidak menyediakan wifi di rumah. 
Wifi untuk gadget mereka tidak saya fasilitasi penuh. Jika mereka ingin menonton Youtube dari laptop pribadi mereka, saya memastikan mereka tidak sembunyi-sembunyi menontonnya.

Tidak memberi mereka handphone.
Anak sulung saya saat ini berusia hampir 8 tahun. Saya belum memberinya ponsel pintar secara penuh walaupun teman-temannya ada yang sudah diberi ponsel. Saya hanya memberi izin mereka menggunakan smartphone milik saya yang saya pasang aplikasi khusus agar mereka hanya bisa mengakses tertentu saja di HP.

Menggunakan Internet untuk Belajar

Saya yang masa kecil tumbuh di era 90-an. Agak kaget juga dengan pelajaran anak kelas satu SD saat ini. Dimana mata pelajarannya seperti saat saya kelas 4 SD jaman dulu. Untuk mengulang pelajaran dari sekolah, kami browsing menggunakan jaringan internet yang sudah 100% 4G. Saya dan anak sama-sama belajar dengan mencarinya di internet. Smartfren dengan jaringan yang sudah 100% 4G sangat membantu kami dalam belajar.

Dengan kapasitas saya yang hanya ibu rumah tangga biasa. Mencerdaskan bangsa dimulai dari rumah, dimulai dari anak sendiri, dimulai dari hal yang terdekat yaitu ANAK SAYA. 

Orang-orang bolehlah mencerdaskan bangsa dengan mengadakan berbagai kegiatan sosial yang sangat bermanfaat. Tapi saya, dimulai dari rumah adalah terpenting. Karena jika satu ibu saja bertindak untuk membimbing, memperhatikan anak dengan baik dalam menggunakan internet, jika seribu ibu melakukan hal yang sama maka kita bisa bayangkan yang akan terjadi.

***
Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba blog on the spot Community Gathering  Generasi 4G Smartfren.


04 March 2017

Warung Nasi Lengko di Cirebon

Cirebon adalah kota kedua tempat saya mudik setelah Purworejo. Karena di sana Akang menjalani masa kecilnya bersama nenek (ibu dari ayah mertua). Jadi saya merasa kangen ke Cirebon selayaknya saya kangen rumah di Purworejo.

Ada banyak alasan untuk kembali lagi datang ke Cirebon. Utamanya adalah keluarga Kang Budi ada di sana. Kedua, karena saya jatuh cinta sama nasi Jamblang dan nasi Lengko khas Cirebon. Kalau Nasi Jamblang rasanya tak tergantikan dimanapun tempatnya. Sementara nasi Lengko, kang Budi kadang membuat sendiri di rumah dengan bahan seadanya.

Pernah waktu hamil Akram ( kalau saya nggak salah inget ). Saya kepengin nasi Lengko. Mau ke Cirebon, saya masih hamil muda, jadi enggak tenang kalau mau pulang, nggak mau ambil resiko. Walaupun Cimahi-Cirebon cuma 3-4 jam tapi namanya hamil muda apalagi punya balita ( waktu itu Dhia masih usia 2 tahun ) kebayang repotnya. Akhirnya sama kang Budi dibikinlah nasi Lengko abal-abal. Walaupun abal-abal tapi udah bisa mengobati rasa penasaran sama yang namanya nasi Lengko.

Nasi Lengko khas Cirebon ala-ala kang Budi
Beginilah penampakan nasi lengko ala kang Budi. Bahannya seadanya beli di warung. Nasi putih hangat ditambahkan di atasnya : irisan tempe goreng; irisan ketimun, bawang goreng dan kecap manis secukupnya. Nasi Lengko bikinan sendiri ini sudah merupakan garis besar yang ada di nasi lengko sesungguhnya. Rasanya pun enak karena dibuat penuh cinta (halagh).

Akhirnya Makan nasi Lengko yang Asli Cirebon!

Jadi waktu ke Cirebon bulan lalu, kami sempatkan mencari warung makan yang menjual nasi lengko. Diantar oleh kakak sepupu, sampailah kami di warung nasi Lengko H. Barno yang katanya selalu ramai. Alamatnya di jalan Padongan Cirebon. Entah arah dan jalan menuju ke sini saya tidak tau dengan jelas soalnya jalanan di Cirebon susah dihafalin sih. Sekarang kan sudah zaman canggih, tinggal buka Google Map aja yes. ;)

warung nasi lengko khas Cirebon
Kata kakak sepupu, di sinilah warung nasi Lengko yang lumayan rame. Benar juga sih, pas kami datang sebagian meja sudah berisi tamu. Pas kami sudah kenyang dan mau keluar, hampir semua meja terisi pengunjung.

Sesuai keinginan, saya memesan Nasi Lengko. Waaah asyik akhirnya kesampaian mencicipi nasi Lengko yang original. ( qiqiqi ) . Tidak lama kemudian, pesanan datang. Sepiring nasi Lengko dan seporsi sate daging sapi terhidang di meja. Sekadar informasi, sate hanya sebagai lauk pelengkap saja. Nggak pesan juga tidak apa-apa.

Beginilah penampakan nasi Lengko original Cirebon. Selain tiga bahan utama yaitu nasi putih, tempe goreng, ketimun, dan bawang goreng, ada juga toge alias kecambah; kucai atau batangnya bawang; serta bumbu kacang. Dari platingnya enggak terlalu sip kalau menurut saya. Wajar sih, soalnya ini kan bukan makan di restoran atau cafe yang mengedepankan tampilan. Di sana judulnya juga warung makan.

Soal rasanya ( setelah ditambahkan kecap) hampir sama dengan yang kang Budi buat, sama enaknya. Cuma menurut saya, kurang bawang gorengnya aja. Di piring dengan nasi menjulang, saya cuma bisa menemukan bawang goreng beberapa helai saja. Ini soalnya saya kan suka bawang goreng, kalau makan wajib ada bawang gorengnya. ( *kalau gitu bawa dari rumah bawang gorengnya, Wien!)



Namun, kalau soal kenyang, makan seporsi nasi Lengko sama satenya bisa tahan nggak makan malam. Asli kenyang banget! Saya hampir tidak bisa menghabiskannya kalau nggak dibantu sama Akang.

Sate


Satenya merupakan sate daging sapi dengan bumbu kacang. Seperti sate-sate pada umumnya.



Minumnya, disediakan minuman gratis teh tawar. Jika ingin yang segar ada kok seperti teh botol dan sebagainya.

Es Durian

Saya penasaran juga nih sama es durennya. Maka saya memesan satu porsi es duren. Ternyata isinya daging durian yang topingnya eskrim santan atau yang kita kenal dengan es dung-dung.

es duren
Harga :

Seporsi Nasi Lengko : Rp 18.000
Seporsi sate sapi isi 10 pcs : Rp 40.000
Seporsi es duren : Rp 20.000

Kalau menurut saya, harga segini termasuk lebih mahal dibandingkan harga di warung-warung makan di Cirebon pada umumnya. Ingin mencoba? Sila mampir di warung nasi Lengko Haji Barno di jalan Pagongan Cirebon.  :)

03 March 2017

Daftar Harga Printer HP Berkualitas Yang Tersedia di Pasaran Saat Ini

Sebenarnya saya lagi pengen beli printer untuk mendukung pekerjaan saya. Emang kamu punya kerjaan , Wien? ahahaha.... Memang sih keliatan dari luar (tetangga) aku mah cuma ibu rumah tangga yang lebih banyak ngerem di rumah. Tapi, gini-gini juga saya teh kerja dan punya penghasilan sendiri atuh. ( kali-kali sombong kekeke )
Kantor saya ya di rumah. Diantara tumpukan keranjang setrikaan baju yang tingginya udah kayak puncak Jaya Wijaya; diantara bunyi mesin cuci yang berderit manja; dan diantara derai tawa serta tangis anak. Yang bilang bahwa saya di rumah cuma klempurak-klempuruk alias nambru di rumah,  yang bilang saya cuma gegoleran aja di rumah, mau dilihatin print out tabungan saya? ( tulisan minta dikepret ini hahaha ).
Mau cerita dikit, beberapa waktu lalu saya bekerjasama dengan sebuah agency yang mengharuskan kerjasama dan kontrak dan segala macemnya diprint - lalu discan - lalu kirim lagi. Kerasa repotnya kalau harus bolak-balik ke warnet buat nge-print. Jadi emang sejak itu saya udah ngincer-ngincer printer yang harganya bersahabat namun spesifikasinya oke dan bisa dipakai sama emak-emak yang gaptek kayak saya. 
tipe-tipe printer untuk di rumah

Kebetulan di mataharimall.com lagi ada banyak discon printer yang harganya mulai dari limaratusribuan. Semestakung... semesta mendukung! Alhamdulillaah... thanks to Alloh.
Sebelum membeli printer dan perabot elektronik lainnya, saya tentu harus cermat memperhatikan harga dan spesifikasinya. Saya berniat membeli printer pengennya sih merk HP karena saya kan perlu banget tuh untuk kebutuhan cetak-cetak dokumen. Lalu akang suami pun juga butuh karena sewaktu-waktu diminta print out segala macem dokumen kantor yang seabrek namun posisi sedang di rumah.
Setelah browsing, saya mendapatkan informasi harga dan spesifikasinya. Khususnya printer HP, ada beberapa varian yang tersedia di pasaran.
Ingin tahu tentang daftar harga printer HP yang kini beredar di pasaran?
Yuk simak dulu ulasan saya yang satu ini!
HP Deksjet 2132 All in One
Varian printer HP yang satu ini multifungsi karena bisa digunakan untuk print, scan, dan copy dokumen. Itulah sebabnya kita bisa mengandalkan HP Deskjet yang satu ini untuk menyelesaikan pekerjaan secara efisien. Kecepatan cetaknya mencapai 5,5 halaman warna atau 7,5 halaman hitam putih per menit. Hargaprinter HP Deskjet ini pun tergolong terjangkau mulai dari 600 ribu rupiah.
HP Deskjet 2135

Seri HP Deskjet 21235 juga memiliki kemampuan print, scan, dan copy yang tak kalah dengan printer merek lainnya. Resolusi mencapai 4.800 dpi bisa menghasilkan kualitas print yang sangat baik. Ukuran yang tidak terlalu besar membuat printer ini cocok ditempatkan di mana saja. Dapatkan HP Deskjet 2135 dengan harga tak sampai 700 ribu rupiah.
HP Deskjet 1112
Jika kita hanya membutuhkan printer dengan kemampuan cetak saja, maka HP Deskjet 1112 yang bisa menjadi andalan kita. Jenis printer yang satu ini memiliki bentuk minimalis dengan ukuran yang tidak terlalu besar. Resolusi sebesar 1.200 x 1.200 dpi lebih dari cukup untuk mendukung kapasitas print-nya. Siapkan budget sebesar 460 ribu bila ingin memiliki HP Deskjet 1112.

HP 2545

Ada teknologi baru yang disematkan pada HP 2545. Selain kemampuan print, copy, dan scan yang memadai, ada pula fitur wifi. Proses scanning dan cetak dokumen jadi lebih mudah jika HP 2545 terhubung secara wireless dengan gadget atau laptop. Proses instalasinya pun tergolong mudah dan tidak membuang-buang waktu. Rasakan kecanggihan printer yang satu ini dengan harga 1 jutaan rupiah saja.

 Tuh, harganya lumayan bersahabat kan? Harga printer HP yang bersahabat akan bikin kita tetap hemat ketika membelinya. Kecanggihan printer HP siap membantu kita menuntaskan pekerjaan saya secara praktis dan hemat waktu.

01 March 2017

[Jalan Bareng Bocah] Cirebon Waterland Ade irma Suryani

Hai Assalamu'alaikum teman-teman.
Asik sudah tanggal 1 lagi. Yeaay! Tanggal muda biasanya pada jalan-jalan kemana? Udah berencana jalan kemana, nih? Jalan Bareng Bocah kali ini mau cerita pengalaman kami waktu main bareng keluarga di Cirebon Waterland Ade Irma Suryani.  Yang bulan ini berencana ke CIrebon, gak ada salahnya mampir ke sini. Tempat wisata di Cirebon yang ramah anak banget. Plus sudah ada penginapannya juga dengan view laut.

Saya dulu pernah nulis tentang waterboom Ade Irma Suryani tapi jauh sebelum pembukaannya. Baca di sini : Waterboom Ade Irma Suryani .
Paman saya yang kerja di sana, memudahkan kami bisa masuk melihat-lihat tempat ini sebelum dibuka untuk umum.

Saat sedang dibangun aja udah kelihatan bakalan jadi tempat wisata yang kece, apalagi sekarang. Tempatnya asyik dan nyaman untuk kumpul keluarga.


Kawasan Ade Irma Suryani sekarang, sejak diresmikan menjadi Cirebon Waterland Juli 2015 menjadi kawasan yang ramai dikunjungi wisatawan. Jika kita googling dengan kata kunci Ade Irma Suryani Cirebon, yang muncul adalah foto-foto cantik. Padahal dulunya ini adalah kawasan termasuk kumuh, secara kan kawasan nelayan dan digunakan untuk menjemur ikan pasti bau amis.

Cirebon Waterland Ade Irma Suryani (CWAIS) buka dari pukul 06.00-21.00 WIB. Berada dekat dengan kawasan pelabuhan Cirebon. Beralamat di Jalan Yos Sudarso No.1, Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat 45111

Tiket masuknya per orang Rp 30.000 (per Januari 2017) tapi belum termasuk tiket masuk ke Waterboom. Kalau belum yakin mau main air mendingan jangan langsung beli tiket berenang. Kita bisa membeli saat mau masuk waterboomnya saja. Di dalam ada kok loketnya. Sayang kalau sudah dibeli tapi enggak kepakai.



Setelah melalui pintu masuk, pengunjung disuguhi pemandangan waterboom yang luas dan membuat kita pengen nyebur aja. Udara yang panas membuat air menjadi sangat menggoda. Di dekat pintu masuk, ada banyak penjual minuman dingin dan berbagai jenis makanan ringan sampai makanan berat.

Foodcourt 

Jalan sedikit, kita akan melihat berbagai wahana permainan anak-anak seperti sepeda layang, sepeda air, mobil gowes, dll. Untuk mencoba permainan tersebut, pengunjung harus membeli tiket lagi. Harga tiketnya mulai dari 20 ribu hingga 35 ribu rupiah.

Beli tiketnya di sini




Jika permainan ini dirasa sudah biasa, mending langsung masuk aja ke dermaga. Sebelum ke dermaga, pengunjung melewati cottage-cottage yang keren untuk background selfie atau  berfoto bareng keluarga.

Sebagian cottage

Cottage dari segala sudut memang kelihatan sangat menarik. Gak heran pada pengen selfie di sini. Kalau sedang weekend, perlu kesabaran untuk dapat foto yang nggak bocor (nggak ada penampakan orang lain). Bangunan berderet rapi dan unik ini bisa disewa untuk menginap. Biaya sewanya mulai dari satu juta rupiah sampai 2,5 juta. Kami nggak perlu menginap di sini karena ada rumah keluarga di dekat sana.

Setelah melewati cottages, saya sarankan masuk ke dermaga. Di tengah laut, kita bisa menikmati angin dan pemandangan laut jawa yang airnya bak susu coklat. Untuk bisa sampai ke tengah laut, kita harus membayar lagi Rp 10.000 dengan mendapat minuman gratis. Atau Rp 5000 tapi tidak dapat minuman.




Di tengah laut, kalau mau kita bisa naik perahu untuk berkeliling lebih ke tengah lagi. Tapi saya merasa serem juga mau naik karena tidak disediakan pelampung seperti di Floating Market.

Kami cukup puas menikmati angin di tengah laut sambil mengambil foto keluarga maupun video. Vlog? Ehhmm, saya belum terlalu PD untuk bikin vlog. Video hanya untuk dokumentasi pribadi saja. hehe




Setelah puas, kami keluar dari dermaga. Melewati cottage. Di sini, anak-anak selalu bertanya apa yang dilihatnya. Ada ikan yang lari-larian di atas lumpur. Ada cacing besar sekali di atas lumpur. Ada burung juga di atas lumpur. Anak-anak sekalian mengenal berbagai maca benda. Sambil jalan-jalan sambil belajar.

Sebenarnya, saya pengen masuk ke "Kapal Tomodachi". Tomodachi yang di depannya ada patung laksamana Cheng Ho ini merupakan restaurant. Sejarahnya, dulu kapal Tomodachi yang dipimpin oleh Laksamana Cheng Ho dari Cina Daratan singgah di Cirebon ini dan menyebarkan agama Islam di Cirebon. Sayang keluarga besar dan anak-anak enggak mau masuk dan memilih langsung nyebur ke waterboom. jadi saya penasaran deh. Kesempatan berikutnya, saya harus masuk ke Tomodachi tersebut.



Tiket masuk ke Waterboomnya Rp 35.000 per orang. Duo bocah berenang sama ayahnya. Saya memandang dari luar area kolam. Membiarkan anak-anak bersenang-senang dengan ayahnya agar mereka makin dekat. Sementara itu ibunya nyantai dulu sambil makan-makan. Padahal disamping alasan agar tercipta bonding ayah-anak, karena sayanya enggak bawa baju ganti. kekeke



Waterboomnya ada dua buah yang dihubungkan dengan jembatan penyebrangan untuk berpindah dari kolam satu ke kolam satunya.



Di dalam kolam sama sekali enggak teduh, Sis. Setelah main air, kulit menghitam karena terlalu lama mainnya. Untuk emak-emak putih, sebaiknya pakai sunblock dulu deh dari pada belang. :D
Walaupun di waterboomnya panas, tapi di luar area waterboom ada pohon rindang untuk berteduh dan bangku untuk duduk.

Gimana? Menarik untuk dijadikan list saat berkunjung ke Cirebon?
Pulang dari sini, kita bisa mampir makan di Nasi Jamblang Bu Sri yang letaknya gak jauh dari Cirebon Waterland Ade Irma Suryani.