Assalamu'alaikum, teman-teman. Semoga semuanya alam keadaan sehat, ya. Doain saya semoga selalu sehat dan nanti pas persalinan lancar. Sudah sebentar lagi, nih, menjelang launching si baby. HPL (hari perkiraan lahir) tanggal 14 Juni. Kata dokter waktu saya USG kemarin, paling cepat akan lahir tanggal 6 Juni sedangkan paling lama tanggal 18 Juni.
Sekarang sudah nggak enak buat duduk lama maupun berbaring lama-lama. Siang malam selalu kepanasan dan keringetan. Nggak enak posisi tidur baik miring kanan- miring kiri- telentang. Bantal kudu banyak banget dikelilingkan di seluruh tubuh. hihihi
Rasanya kayak pertama kali hamil aja sih ini. hahaha. Padahal udah hamil ke-tiga lho. Apa karena jarak mas Akram dengan dedenya ini agak lama ya(?) jaraknya 5 tahun jadi saya kok lupa semua-semua yang terjadi saat hamil Akram. Subhanallah ya, Allah berikan kita lupa sehingga nggak pernah takut untuk hamil lagi dan lagi.
Keluhan saat hamil pada setiap ibu memang berbeda-beda. Seringkali ada yang kesusahannya berat, namun ada pula yang saat hamil biasa-biasa saja. Berikut beberapa perubahan yang terjadi pada ibu hamil. Buat new moms, semoga enggak kaget sama perubahan tubuhnya yaaa.
Bertambahnya berat badan
Perubahan tubuh yang paling umum terjadi adalah meningkatnya berat badan seiring dengan tumbuh kembang janin dalam kandungan. Perut yang semakin membesar, lalu nafsu makan yang semakin bertambah membuat kenaikan berat badan menjadi drastis. Bahkan ada yang sampai 20 kg. Kalau saya sendiri, dari hamil 1 sampai ketiga ini perubahan berat badan sih enggak terlalu banyak. Paling hanya sampai 6 kg saja. Bahkan saat ini, berat badan saya hanya bertambah 2 kg dari sebelum hamil, ini karena waktu trimester 1 saya mengalami penurunan berat badan akibat mabuk mual muntah.
Perubahan pada payudara
Buat newmoms, jangan kaget jika payudara bertambah besar dan terasa penuh, menjadi kencang dan nggak nyaman, lalu aerola pun ikut berubah menjadi hitam banget dan lingkarannya semakin lebar. Itu adalah hal yang wajar yaa.
Maka tak jarang, bra sebelum hamil akan menjadi tidak muat lagi saat hendak dipakai saat hamil.
baca juga : Bra Ternyaman untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Perubahan pada Kulit dan munculnya strechmark
Perubahan kulit sangat umum selama kehamilan, tetapi yang cenderung paling mengganggu wanita
adalah stretch mark. Garis-garis merah muda dan keunguan ini biasanya terlihat pada
perut, payudara, bokong atau paha wanita. Streshmark terkadang berubah menjadi guratan-guratan hitam yang mengerikan. Strechmark ini rasanya cenderung gatal makanya saya sendiri nggak tahan saat gatal menyerang perut. Maka saya pun menggaruknya. Nggak seperti waktu hamil pertama, saya justru nggak berani meggaruk perut karena takut muncul streckmark lebih banyak. Namun kenyataannya, mau digaruk atau enggak, strechmark tetap muncul juga. hahaha
Stretch mark ini terjadi pada wanita yang mengalami obesitas, kenaikan berat
badan yang cepat selama kehamilan, atau memiliki janin besar. Kalau yang langsing-langsing sih katanya memang nggak muncul strechmark, ya (?)
Selain strechmark, kulit pada ibu hamil biasanya juga ikut berubah. Kulit wajah ada yang berubah menjadi cerah dan terpancar aura cantik dan bercahaya, namun ada pula yang berubah menjadi kusam dan menghitam, ada juga yang secara tiba-tiba muncul banyak daki di sekujur tubuh. Nggak usah takut, daki-daki yang bikin badan ibu hamil tampak kusam dan tak terawat ini akan luruh dan hilang dengan sendirinya ketika ibu telah melahirkan. Sebenarnya, perubahan kulit badan maupun wajah menjadi kusam tidak perlu dikasih obat atau perawatan macam-macam ya karena saat melahirkan akan kembali normal. Tapi jika ingin menjalani perawatan di rumah, pastikan bahan-bahan yang terkandung pada produk perawatan adalah yang aman untuk ibu hamil agar tidak mengganggu tumbuh kembang janin.
Baca juga : Skincare yang Aman untuk Ibu Hamil
Perubahan pada rambut dan kuku
Saya waktu hamil pertama, rambut mengalami kerontokan parah walaupun sudah memakai shampoo anti rontok. Kerontokan rambut benar-benar parah waktu itu, sampai ketika saya sisir dengan jari tangan, rambut dengan mudahnya rontok dan menempel di sela-sela jari. Apalagi saat disisir dengan sisir yang rapat, segenggam rambut dipastikan akan tercabut dari akarnya. Hal ini berlangsung hingga beberapa bulan setelah melahirkan. Dulu, rambut saya kembali normal ketika Dhia sudah berusia 1 tahun.
Sementara perubahan pada kuku adalah kuku menjadi lebih tipis, rapuh, dan mudah sobek/patah.
Menurut The American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG). Perubahan kuku mungkin disebabkan oleh peningkatan aliran darah ke jari tangan dan kaki karena peningkatan kadar estrogen. Seperti rambut, kuku juga cenderung tumbuh lebih cepat ketika seorang wanita hamil.
Kesehatan gigi dan tulang
Waktu periksa kehamilan pertama kali, saya ingat bidan berkata :"Gusinya berdarah nggak? Giginya sakit nggak? Badannya sakit nggak? Tulang-tulang ngilu/linu nggak?"
Alhamdulillah selama hamil ketiga ini, gigi dan tulang tidak terasa sakit. Saran saya, keluhan sedikit yang kita rasakan tuh sebaiknya katakan saja kepada bidan. Misalnya seperti yang saya alami waktu trimester 2. Perut sering terasa kencang dan kram. Kata dokter setelah melihat hasil USG, katanya saya kekurangan Kalsium. Pertumbuhan janin meamng membutuhkan kalsium yang tinggi. Jika tidak tercukupi dari makanan/asupan nutrisi yang dikonsumsi ibu, maka akan mengambil cadangan Kalsium pada tubuh ibu. Sehingga, gigi dan tulang akan terasa sakit. Jika dibiarkan akan menjadi semakin parah. Jangan lupa minum obat dan suplemen yang diberikan dokter/bidan agar tetap tercukupi kebutuhan nutrisinya.
baca juga : Suplemen untuk Ibu Hamil Trimester 1
Varises pada alat kelamin
Perubahan tak terduga yang terjadi pada ibu hamil adalah varises di alat kelamin. Emang ada? Ada.
Ini terjadi karena pembuluh vena yang terdapat pada vagina mengalami pembengkakan. Biasanya muncul di trimester ketiga. Rasanya pasti nggak nyaman banget. Sebaiknya konsultasikan ke dokter atau jika perlu periksakan apakah pada vagina muncul varises.
Perubahan-perubahan di atas terjadi saat wanita mengalami proses kehamilan. Buat teman-teman yang saat ini masih berikhtiar melakukan segala usaha untuk hamil, dapat mencoba madu penyubur kandungan di http://herbalpenyuburkandungan.com. Mereka mengklaim sudah lebih dari 2000 pasangan telah dibantu setelah mengkonsumsi madu yang sudah mendapat izin BPOM dan halal ini.
Hamil dan mendapat momongan memang hak prerogratif Allah SWT, namun terus melakukan ihktiar/usaha juga penting. Semoga teman-teman yang tengah menantikan sang buah hati dipermudah yaaa.
Salam bumil happy
Sekarang sudah nggak enak buat duduk lama maupun berbaring lama-lama. Siang malam selalu kepanasan dan keringetan. Nggak enak posisi tidur baik miring kanan- miring kiri- telentang. Bantal kudu banyak banget dikelilingkan di seluruh tubuh. hihihi
Rasanya kayak pertama kali hamil aja sih ini. hahaha. Padahal udah hamil ke-tiga lho. Apa karena jarak mas Akram dengan dedenya ini agak lama ya(?) jaraknya 5 tahun jadi saya kok lupa semua-semua yang terjadi saat hamil Akram. Subhanallah ya, Allah berikan kita lupa sehingga nggak pernah takut untuk hamil lagi dan lagi.
Keluhan saat hamil pada setiap ibu memang berbeda-beda. Seringkali ada yang kesusahannya berat, namun ada pula yang saat hamil biasa-biasa saja. Berikut beberapa perubahan yang terjadi pada ibu hamil. Buat new moms, semoga enggak kaget sama perubahan tubuhnya yaaa.
Bertambahnya berat badan
Perubahan tubuh yang paling umum terjadi adalah meningkatnya berat badan seiring dengan tumbuh kembang janin dalam kandungan. Perut yang semakin membesar, lalu nafsu makan yang semakin bertambah membuat kenaikan berat badan menjadi drastis. Bahkan ada yang sampai 20 kg. Kalau saya sendiri, dari hamil 1 sampai ketiga ini perubahan berat badan sih enggak terlalu banyak. Paling hanya sampai 6 kg saja. Bahkan saat ini, berat badan saya hanya bertambah 2 kg dari sebelum hamil, ini karena waktu trimester 1 saya mengalami penurunan berat badan akibat mabuk mual muntah.
Perubahan pada payudara
Buat newmoms, jangan kaget jika payudara bertambah besar dan terasa penuh, menjadi kencang dan nggak nyaman, lalu aerola pun ikut berubah menjadi hitam banget dan lingkarannya semakin lebar. Itu adalah hal yang wajar yaa.
Maka tak jarang, bra sebelum hamil akan menjadi tidak muat lagi saat hendak dipakai saat hamil.
baca juga : Bra Ternyaman untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Perubahan pada Kulit dan munculnya strechmark
Perubahan kulit sangat umum selama kehamilan, tetapi yang cenderung paling mengganggu wanita
adalah stretch mark. Garis-garis merah muda dan keunguan ini biasanya terlihat pada
perut, payudara, bokong atau paha wanita. Streshmark terkadang berubah menjadi guratan-guratan hitam yang mengerikan. Strechmark ini rasanya cenderung gatal makanya saya sendiri nggak tahan saat gatal menyerang perut. Maka saya pun menggaruknya. Nggak seperti waktu hamil pertama, saya justru nggak berani meggaruk perut karena takut muncul streckmark lebih banyak. Namun kenyataannya, mau digaruk atau enggak, strechmark tetap muncul juga. hahaha
Stretch mark ini terjadi pada wanita yang mengalami obesitas, kenaikan berat
badan yang cepat selama kehamilan, atau memiliki janin besar. Kalau yang langsing-langsing sih katanya memang nggak muncul strechmark, ya (?)
Selain strechmark, kulit pada ibu hamil biasanya juga ikut berubah. Kulit wajah ada yang berubah menjadi cerah dan terpancar aura cantik dan bercahaya, namun ada pula yang berubah menjadi kusam dan menghitam, ada juga yang secara tiba-tiba muncul banyak daki di sekujur tubuh. Nggak usah takut, daki-daki yang bikin badan ibu hamil tampak kusam dan tak terawat ini akan luruh dan hilang dengan sendirinya ketika ibu telah melahirkan. Sebenarnya, perubahan kulit badan maupun wajah menjadi kusam tidak perlu dikasih obat atau perawatan macam-macam ya karena saat melahirkan akan kembali normal. Tapi jika ingin menjalani perawatan di rumah, pastikan bahan-bahan yang terkandung pada produk perawatan adalah yang aman untuk ibu hamil agar tidak mengganggu tumbuh kembang janin.
Baca juga : Skincare yang Aman untuk Ibu Hamil
Perubahan pada rambut dan kuku
Saya waktu hamil pertama, rambut mengalami kerontokan parah walaupun sudah memakai shampoo anti rontok. Kerontokan rambut benar-benar parah waktu itu, sampai ketika saya sisir dengan jari tangan, rambut dengan mudahnya rontok dan menempel di sela-sela jari. Apalagi saat disisir dengan sisir yang rapat, segenggam rambut dipastikan akan tercabut dari akarnya. Hal ini berlangsung hingga beberapa bulan setelah melahirkan. Dulu, rambut saya kembali normal ketika Dhia sudah berusia 1 tahun.
Sementara perubahan pada kuku adalah kuku menjadi lebih tipis, rapuh, dan mudah sobek/patah.
Menurut The American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG). Perubahan kuku mungkin disebabkan oleh peningkatan aliran darah ke jari tangan dan kaki karena peningkatan kadar estrogen. Seperti rambut, kuku juga cenderung tumbuh lebih cepat ketika seorang wanita hamil.
Kesehatan gigi dan tulang
Waktu periksa kehamilan pertama kali, saya ingat bidan berkata :"Gusinya berdarah nggak? Giginya sakit nggak? Badannya sakit nggak? Tulang-tulang ngilu/linu nggak?"
Alhamdulillah selama hamil ketiga ini, gigi dan tulang tidak terasa sakit. Saran saya, keluhan sedikit yang kita rasakan tuh sebaiknya katakan saja kepada bidan. Misalnya seperti yang saya alami waktu trimester 2. Perut sering terasa kencang dan kram. Kata dokter setelah melihat hasil USG, katanya saya kekurangan Kalsium. Pertumbuhan janin meamng membutuhkan kalsium yang tinggi. Jika tidak tercukupi dari makanan/asupan nutrisi yang dikonsumsi ibu, maka akan mengambil cadangan Kalsium pada tubuh ibu. Sehingga, gigi dan tulang akan terasa sakit. Jika dibiarkan akan menjadi semakin parah. Jangan lupa minum obat dan suplemen yang diberikan dokter/bidan agar tetap tercukupi kebutuhan nutrisinya.
baca juga : Suplemen untuk Ibu Hamil Trimester 1
Varises pada alat kelamin
Perubahan tak terduga yang terjadi pada ibu hamil adalah varises di alat kelamin. Emang ada? Ada.
Ini terjadi karena pembuluh vena yang terdapat pada vagina mengalami pembengkakan. Biasanya muncul di trimester ketiga. Rasanya pasti nggak nyaman banget. Sebaiknya konsultasikan ke dokter atau jika perlu periksakan apakah pada vagina muncul varises.
Perubahan-perubahan di atas terjadi saat wanita mengalami proses kehamilan. Buat teman-teman yang saat ini masih berikhtiar melakukan segala usaha untuk hamil, dapat mencoba madu penyubur kandungan di http://herbalpenyuburkandungan.com. Mereka mengklaim sudah lebih dari 2000 pasangan telah dibantu setelah mengkonsumsi madu yang sudah mendapat izin BPOM dan halal ini.
Hamil dan mendapat momongan memang hak prerogratif Allah SWT, namun terus melakukan ihktiar/usaha juga penting. Semoga teman-teman yang tengah menantikan sang buah hati dipermudah yaaa.
Salam bumil happy
wah teh enak pisan nambahnya dikit banget 2-6kg aku mah banyak pisan haahaa
ReplyDeletesehat2 ya teh sebentar lagi debay launching 😁
waduh perjuangan ya jadi ibu hamil itu
ReplyDeleteAku baru tahu ada varises di alat vital. Hehehe. Tambah ilmu lagi. :)
ReplyDeletewaktu hamil mada, sempet ngeri kena varises soalnya bobot janinnya cukup gede di dalam perut, alhamdulillah gak kena
ReplyDeleteSegala macam perubahan fisik ibu hamil tapi dijalani dengan bahagia 😊
ReplyDeletesemoga selamat dua-duanya bu sebentar lagi lahiran ya AAMIIINN
ReplyDelete