Grand Launching Buku Resep Sehat JSR dr. Zaidur Akbar. Alhamdulillah, barakallah ustadz dokter Zaidul Akbar atas launchingnya Buku Resep Sehat JSR yang tentunya sudah dinanti-nanti oleh banyak orang termasuk saya. Oleh karena itu, saya antusias banget menyimak acara ini. Grand Launching BUKU RESEP JSR ini telah terlaksana pada: Sabtu, 6 Maret 2021 Pukul 09.00 - 11.00 WIB
Grand Launching yang dilaksanakan secara Virtual via Zoom dan Youtube @syaamil_quran ini dihadiri oleh tiga pembicara, diantaranya:
✅ dr. Zaidul Akbar (Penulis Buku Resep Sehat JSR)
✅ Riza Zacharias (Chairman Syaamil Group)
✅ Teuku Wisnu (Brand Ambassador Syaamil Quran)
Selain itu dihadiri pula oleh mitra-mitra Syaamil.
Seperti acara-acara Syaamil Quran lainnya, pembukaan acara selalu diawali dengan Al-Qur'an.
Seperti halnya yang telah dibacakan oleh qori yaitu salah satu ayat di surah Al Isro "Bagi orang-orang yang beriman, ketika kembali kepada Al-Quran niscaya akan ada obat di dalamnya."
Sebelum dilaunching secara resmi, Riza Zacharias (Chairman Syaamil Group) memberikan sambutan.
"Allah SWT telah menciptakan sesuatu di sekitar kita tidaklah sia-sia. Betapa banyak khasiat kebaikan/efek yang sangat positif dari bahan-bahan di sekitar kita. Ketika kita mau mentadaburinya, mengambil hikmah dan mengkaji dari sumber-sumber yang bisa dipertanggung jawabkan untuk menjadikan solusi pola hidup sehat."
Beliau menambahkan, hal tersebut tidaklah berarti apabila imunitas tubuh yang sifatnya ikhtiar fisik tidak dibarengi dengan iman supaya imun. Imunitas dari dalam yaitu menjadikan Alquran sebagai bagian dari keseharian kita, berinteraksi dengan al-quran, membaca Alquran, menghafalnya, mentadabburinya dan seterusnya.
Setelah memberikan sambutannya, dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, ust Riza Zacharias dan dr. Zaidul Akbar melaunching Buku Resep Sehat JSR resmi diluncurkan.
dengan mengucapkan Bismillahirrahmaanirrahiim, buku Resep Sehat JSR resmi diluncurkan |
Alhamdulillah.. Barakahallah ustadz dr. Zaidul Akbar dan semua yang terlibat dalampembuatan buku ini.
"MasyaAllah Tabarakallah, akhirnya buku Resep Sehat JSR yang saya tulis dan kumpulkan dari berbagai pengalaman dan yang saya pelajari selama ini, berhasil dirangkum menjadi 200 resep. Buku ini ditulis resmi oleh saya."
Diluar buku ini, beliau mengatakan tidak tahu menahu atas buku resep JSR yang beredar di masyarakat. Karena ada banyak sekali buku yang tidak resmi, beliau meneruskan.
Dalam grand Launching buku Resep Sehat JSR ini, dr Zaidul Akbar juga mempraktekkan pembuatan minuman-minuman menggunakan produk ciptaan Allah (rempah, herbal, dan sebagainya).
Dan ini dia beberapa yang beliau buat:
1. Tempe + madu
2. Kunyit + sereh + jeruk nipis + air panas + madu
Minuman ini sebagai "petugas kebersihan", diminum sebelum tidur.
Manfaatnya untuk reproduksi, jantung, asam urat, kolesterol.
3. Obat dalam+obat luar untuk herpes
Bahan: jahe, lengkuas, sereh.
Cara membuat: parut atau blender semua bahan. Lalu saring. Airnya diminum. Sedangkan ampasnya ditambah minyak zaitun lalu dioleskan pada luka.
4. Resep batuk pilek, badan tidak nyaman.
Bahan: Jahe, jeruk nipis, garam, madu
Cara membuat: jahe diiris-iris seduh dengan air panas, lalu tambahkan perasan jeruk nipis, beri garam (himalayan salt). Setelah hangat, boleh tambahkan madu.
Ternyata mudah sekali, bukan? membuat minuman sehat dan enak. Ada 200 resep lainnya di buku Resep Sehat JSR, lho.
rumah syamil quran terdekat
Dalam acara ini saya dapat mengambil hikmah, diantaranya:
1. Satu hal yang harus kita pahami, bahwa tidak ada jaminan kesembuhan dari ini semua. Karena konsep kekuatan kesehatan pengobatan dalam seorang muslim itu adalah akidahnya. Allah sudah janjikan dalam Alquran, Faidza Maritu fa Huwa Yasywin (Ketika Engkau Sakit Allah Telah Sediakan Obat Bagimu). Bisa jadi hanya mengkonsumsi air putih saja, namun jika Allah berkehendak sembuh, maka akan sembuh. Maka dari itu, mari kembalikan semua kepada Allah dan Alquran.
2. Allah SWT menunjukan tanda-tanda kebesarannya dengan apa yang diciptakan di atas bumi ini, seperti dalam QS Fussilat tersebut di atas.
Allah SWT berfirman: "Aku akan memperlihatkan tanda-tanda kebesaranKu di segenap penjuru langit dan pada diri mereka sendiri sehingga jelaslah bahwa AlQuran itu benar."
Merupakan hal yang prinsip sekali. Jadi apabila melihat tanaman-tanaman herbal dan sebagainya (barang ciptaan ALLAH), kagumi Penciptanya. Karena semua sudah "diinstall" oleh Allah terdapat zat-zat yang dibutuhkan oleh manusia untuk menjalankan tugasnya sebagai abdullah dan khalifah di atas muka bumi.
3. Pengobatan yang sejati adalah pengobatan yang menjadikan AlQuran dan sunnah Nabi Muhammad SAW sebagai pengobatan yang utama. Kalau kita minum jahe, kunyit, makan kurma, dll ... kemudian belum sembuh, naikkanlah dosisnya. Sama juga dengan Qur'an, ketika penyakit tak kunjung sembuh dan belum menampakkan perbaikan, maka naikkanlah dosis Alquran-nya.
Dan akhirnya, saya pun berucap syukur alhamdulillah karena dengan menyimak Grand Launching Buku Resep Sehat JSR ini saya jadi terdorong untuk lebih konsisten mengkonsumsi makanan dan minuman sehat.
Terima kasih jazakumullah khairan katsira.. Semoga Allah membalas dengan kebaikan yang berlimpah.
0 komentar:
Post a Comment
Hai, terima kasih sudah membaca dan berkomentar. :)
Mohon maaf komentar dimoderasi karena banyak spam yang masuk.